Media

Berita, pengumuman dan informasi terkini tentang Grup APRIL

 Bagikan  Email  Cetak

Bagi para anggota Komunitas Fotografi Riau Andalan (KOPRAL), fotografi adalah seni untuk bercerita melalui gambar.

Pada 3 Agustus tahun 2015, beberapa karyawan Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) berkumpul dan memutuskan untuk membentuk suatu klub fotografi yang akan menjadi wadah khusus bagi karyawan RAPP yang memiliki ketertarikan untuk mengabadikan gambar.

Komunitas fotografi yang kemudian dikenal dengan nama KOPRAL ini hingga kini memiliki 40 anggota aktif.

Pihak perusahaan pun memandang positif inisiatif karyawan semacam ini dan memberikan dukungan dengan melibatkan anggota-anggota KOPRAL dalam setiap acara yang diselenggarakan oleh perusahaan.

Dalam acara-acara tersebut, anggota KOPRAL mendapatkan kesempatan untuk mengabadikan momen-momen yang menarik dan mengikutsertakan hasil karya mereka dalam berbagai kompetisi.

Salah satu kompetisi fotografi yang paling menarik untuk diikuti bagi para anggota KOPRAL adalah kompetisi tahunan yang diselenggarakan oleh perusahaan.

Namun, fokus mereka tidak hanya mengenai perusahaan saja, para anggota KOPRAL juga sangat tertarik dan aktif dalam mengabadikan kegiatan masyarakat, terutama kelompok masyarakat yang menjadi bagian program pengembangan masyarakat dari perusahaan.

Salah satunya adalah kegiatan para wanita pengrajin batik di Rumah Batik Andalan.

Bagi anggota KOPRAL, cerita terbaik yang bisa mereka sampaikan melalui lensa kamera adalah yang mengandung pesan positif terkait perusahaan dan masyarakat.

Tidak ada spesifikasi kamera tertentu yang dipatok untuk dapat bergabung dengan KOPRAL. Siapa saja diperbolehkan bergabung selama anda memiliki aspirasi yang sama dalam bidang fotografi, meskipun yang anda miliki hanya kamera smartphone!

KOPRAL adalah salah satu dari begitu banyak klub karyawan yang ada di Komplek RAPP di Pangkalan Kerinci, Riau. Lihatlah klub basket RAPP di sini.

Cerita Klub Fotografi ini adalah bagian dari rangkaian ‘Life at APRIL’ yang menunjukkan bagaimana rasanya hidup dan bekerja sebagai bagian dari komunitas APRIL.

Artikel Lainnya

Yin Ying: Karier di RAPP dan Kecintaan P...
Yin Ying: Karier di RAPP dan Kecintaan P... Yin Ying H'ng pertama kali bergabung dengan Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) di tahun 2017 sebagai peneliti yang berbasis di Pangkalan Kerinci, Riau. Semenjak...
Tim Siaga Kebakaran APRIL Berlatih untuk...
Tim Siaga Kebakaran APRIL Berlatih untuk... Tahun 2017 merupakan tahun kesuksesan bagi tim Siaga Kebakaran APRIL. Mereka berhasil melalui musim kemarau tanpa insiden besar di sekitar area operasi perusaha...
RAPP Membantu Desa Gunung Sari Menjadi B...
RAPP Membantu Desa Gunung Sari Menjadi B... Dengan pemanasan global dan perubahan iklim yang meningkat, pemerintah Indonesia secara konsisten menegaskan pentingnya menanggulangi masalah ini. Salah satu c...
 Bagikan  Email  Cetak