Media

Berita, pengumuman dan informasi terkini tentang Grup APRIL

 Bagikan  Email  Cetak

Di tengah keterbatasan lahan dan situasi cuaca yang tidak menentu, sistem pertanian terpadu menjadi solusi jitu bagi petani yang ingin mengelola lahan secara produktif dan tetap mendapatkan hasil yang maksimal. Sistem pertanian terpadu adalah sistem pengelolaan pertanian yang bertujuan untuk menghasilkan produk pertanian yang lebih berkelanjutan, dengan menggunakan berbagai cara budidaya di ruang atau lahan yang kecil.

Sistem yang menggabungkan kegiatan pertanian, peternakan, perikanan dan kegiatan sejenis di dalam satu lahan yang sama tersebut mampu memberikan tambahan pendapatan bagi petani yang selama ini hanya menggantungkan hasil dari lahan tradisional saja. Sistem ini memperpanjang siklus produksi dengan mengoptimalkan pemanfaatan hasil di samping pertanian utama. Artinya, jika masa panen hasil pertanian belum tiba, petani masih mampu menghasilkan pendapatan dari hasil sampingan dengan beternak, berkebun dan budidaya ikan.

Dengan begitu, pendapatan petani akan tetap mengalir, berdampak terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat pedesaan, serta dapat mengatasi masalah kemiskinan yang menjadi prioritas nasional. Sebagai perusahaan yang mendukung pengembangan usaha kecil dan menengah (UMKM) di sekitar wilayah operasional, APRIL mendukung penerapan sistem tersebut dengan menginisiasi  Sistem Pertanian Terpadu (Integrated Farming System/IFS) sejak 1999.

Program ini merupakan bagian dari inisiatif Pengembangan Masyarakat yang menyediakan pelatihan bagi petani, memfasilitasi bantuan teknis dengan tujuan utama meningkatkan pendapatan petani dari kegiatan agribisnis. Hingga hari ini, program ini telah melibatkan 2.200 petani dan 119 kelompok tani dengan luas lahan mencapai 1.632 hektar.

Pada tahun 2017, sebanyak 167 petani mendapatkan pelatihan mengolah lahan pertanian serta 57 kelompok tani mendapatkan dukungan berupa bahan pertanian. Sejauh ini sebanyak 2.200 rumah tangga mendapatkan bantuan berupa bahan pertanian yang disalurkan melalui program ini.

Petani yang terpilih menjadi bagian dari IFS biasanya juga merupakan anggota kelompok tani yang diakui oleh pemerintah Indonesia, dan yang tidak hanya memiliki lahan pertanian mereka sendiri, namun juga memiliki minat pertanian yang kuat.

Biasanya, petani hortikultura menerima bibit, pupuk, dan peralatan pertanian dari APRIL selain bantuan serta pemantauan lahan pertanian yang dilakukan perusahaan.

APRIL juga menyediakan anak sapi kepada peternak. Perusahaan memberikan bantuan kepada para peternak untuk memelihara hewan ternak, termasuk memberikan pemeriksaan kesehatan rutin dan perawatan ternak.

Bagi mereka yang terlibat dalam industri perikanan - termasuk nelayan dan petani ikan tambak - juga termasuk dalam program IFS APRIL. Petani ikan tambak dapat menerima ikan dan pakan ikan, sementara nelayan menerima peralatan penangkapan ikan seperti jaring ikan.

Petani yang menjadi bagian dalam program ini tidak hanya memperoleh pengetahuan melalui pelatihan serta kenaikan pendapatan, tapi juga memiliki kesempatan berjejaring seperti melalui pertemuan kelompok di mana mereka dapat bertukar pendapat.

Saat ini, APRIL melakukan semua aktivitas IFS utama di Pusat Pelatihan. Selain menjadi tempat berkumpulnya petani untuk pelatihan, diskusi dan konsultasi tentang usaha kecil dan menengah mereka, pusat pelatihan ini juga berada di tempat pembenihan dan tanaman yang dapat diproduksi petani IFS. Di tempat ini mereka bisa melakukan berbagai eksperimen dengan tanaman hidroponik yaitu dibudidayakan dengan menggunakan air.

Artikel Lainnya

Program MSME APRIL Fokus pada Perlindung...
Program MSME APRIL Fokus pada Perlindung... UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah) menjadi salah satu mesin penggerak pertumbuhan perekonomian, khususnya bagi negara berkembang. Di Indonesia, UMKM atau Mi...
Belajar Kritis Menyikapi Mitos Kertas
Belajar Kritis Menyikapi Mitos Kertas Tirto.id mengajak pembacanya untuk lebih bijak menyikapi berbagai mitos yang melingkupi industri pulp dan kertas di era teknologi modern ini. Salah satu mitos p...
Program Batik Grup April Membantu Kemand...
Program Batik Grup April Membantu Kemand... Sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan, Grup APRIL menjalin kemitraan dengan masyarakat lokal untuk membantu kemandirian ekonomi masyarakat. APRI...
 Bagikan  Email  Cetak